Muhammad Fajri dan Clarima Lutfia, terpilih menjadi Bujang Jo Gadih Bukittinggi Tahun 2018 ,setelah berhasil mengikuti serangkaian test dan terakhir tampil dalam Grand Final ajang pemilihan bujang Jo Gadih Kota Bukittinggi Tahun 2018, di Balai Sidang Bung Hatta, Sabtu malam (4/8).
Muhammad Fajri yang terpilih sebagai Bujang Bukittinggi yang di nobatkan pada malam Grand Final tanggal 4/8 lalu merupakan salah satu mahasiswa Fakultas Syariah IAIN Bukittinggi yang aktif di semester Ganjil TA. 2018/2019 pada Jurusan Hukum Keluara Islam (HKI).
Ajang Pemilihan Bujang dan Gadih Bukittinggi tahun 2018 ini di ikuti sebanyak 106 yang mendaftar dan yang lolos tahap awal 78 orang. dari 78 setelah mengikuti serangkaian testing terpilih sebagai finalis sebanyak 10 pasang Bujang Jo Gadih (20 orang).
Pemilihan Bujang Jo Gadih ini salah satu upaya membentuk generasi muda Kota Wisata Bukittinggi yang memiliki integritas dan dapat mempromosikan Kota Bukittinggi sebagai kota wisata.
Untuk tingkat Sumbar pemilihan Bujang Jo Gadih disebut pemilihan Uda dan Uni, di Jakarta Abang dan None, dengan terpilihnya Muhammad Fajri dan Clarima Lutfia, dia berhak mendapatkan hadiah yang disediakan oleh panitia maupun sponsor dan mengikuti ajang Uda Uni di Tingkat Sumbar.
Malam Grand Final Bujang Jo Gadih Bukittinggi tahun 2018 dihadir Wali Kota Bukitinggi H.Ramlan Nurmatias, SH, beserta Ketua Dekranasda Kota Bukittinggi, Wakil Wali Kota Bukittinggi H.Irwandi, SH beserta Ketua GOW Kota Bukittinggi, Ketua DPRD Kota Bukittinggi Beny Yusrial Sip beserta Istri, FORKOPINDA beserta Istriz Kapolres Bukittinggi diwakili Kabag Ops Polres Bukittinggi Kompol Arie Sulistyo, Sik, MH dan beberapa pejabat lainnya. By. Hendri.M#